PUPUK D.I.GROW

Kamis, 22 September 2016

HARI TANI NASIONAL KE-56


BERI MASUKAN: Bupati HM Suhaili FT (membelakangi kamera) saat memberi masukan mengenai tata letak panggung acara Hari Tani Nasional di Praya, kemarin (21/9).
PRAYA – Kabupaten Lombok Tengah kembali kecipratan menjadi tuan rumah acara nasional.
Setelah sempat menjadi tuan rumah Majelis Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXVI, bulan September nanti kabupaten ini kembali menjadi tuan rumah Hari Tani Nasional (HTN) ke 56. ‘’Lombok Tengah akan kembali menjadi tuan rumah Hari Tani Nasional,’’ kata Asisten I Setda Lombok Tengah, HL Mohamad Amin, kemarin (25/8).
Dia mengaku, kegiatan ini akan dipusatkan di lapangan bundar Praya. Kegiatannya akan dilangsung pada tanggal 23-25 September. Beberapa rencana kegiatan akan dilakukan, seperti Festival Tani Nusantara.
Festival ini rencananya akan dihadiri perwakilan 2 ribu petani di seluruh nusantara dari masing-masing daerah. Kemudian tamu kehormatan Kepala Bulog Indonesia dan beberapa tamu penting lainnya. ‘’Jadi kegiatan ini akan dilangsung selama tiga hari di lapangan bundar,’’ papar Amin.
Dalam even ini, tambah Amin, kemungkinan akan dimeriahkan grup band Slank dan Geisha. Rencananya, kehadiran kedua band papan atas ini akan manggung di penghujun acara. ‘’Rencanya Slank dan Geisha akan hadir. Ini masih dikoordinasikan panitia,’’ tambahnya.
Amin mengimbau, masyarakat Lombok Tengah bisa menjadi tuan rumah yang baik dalam acara ini. (cr-ap)
sumber: radar lombok

PRAYA – Acara puncak Hari Tani Nasional siap digelar di Jumat-Minggu, besok di Lapangan Bundar Praya, Lombok Tengah (Loteng),. Kegiatan itu, akan diisi oleh sejumlah musisi papan atas nasional diantaranya Slank, Iwan Fals, Geisha, Siti KDI dan lainnya.
“Alhamdulillah, sederetan artis itu sudah siap menggoyangkan Gumi Tatas Tuhu Trasna,” kata Bupati HM Suhaili FT, kemarin (21/9) saat memimpin rapat persiapan di pendopo bupati.
Yang tidak kalah pentingnya, kata Suhaili kedatangan petinggi Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI), sekaligus pendiri Partai Gerindra yaitu, Prabowo Subianto. Untuk itulah, seluruh keperluan yang ada, baik fisik maupun non fisik harus disiapkan.
Khususnya, lanjut Suhaili menyangkut tata letak panggung di lapangan bundar. Ia ingin, sosok Prabowo bisa dilihat langsung oleh kerumuhan warga Loteng khususnya, dan tamu undangan dari seluruh Indonesia. “Tolong para SKPD secara pribadi maupun kelembagaan, ikut memeriahkan,” serunya.
Caranya, kata Suhaili dengan mengundang seluruh komponen masyarakat, baik unsur aparatur desa, para petani, nelayan maupun pengerajin. “Untuk band pembuka Slank dan Iwan Fals, saya sudah siapkan. Jadi, panitia pusat jangan khawatir,” katanya.
Pementasan sederetan artis itu sendiri, sudah dijadwalkan panitia pusat dan daerah. Pembukaan Hari Tani Nasional pada Jumat, besok direncanakan dimeriahkan oleh Siti KDI dan artis dangdut lainnya.
Dilanjutkan, Sabtu oleh band Geisha. Lalu, Minggu dengan menampilkan band Slank. “Alhamdulillah, kita diberikan tambahan waktu untuk Senin, dengan penampilan Iwan Fals,” kata Suhaili.
Acara puncak, tambah Suhaili dihadiri Prabowo Subianto pada Sabtu, ditandai dengan pelaksanaan panen raya di Desa Puyung, Jonggat. “Kita akan menyambut beliau di lapangan bundar, dengan arak-arakan gendang beleq, tokoh adat dan budayawan Sasak,” ujar orang nomor satu di Loteng tersebut.
Seluruh rangkaian kegiatan itu, kata Suhaili bertepatan dengan hari ulang tahun Loteng ke-71, yang jatuh pada 15 Oktober mendatang. Rangkaian kegiatan berskala nasional dan lokal lainnya, sudah disiapkan, tinggal pelaksanaan saja. “Mari datang dan meriahkan,” serunya.(dss/r3)
sumber: lombokpost

Tidak ada komentar:

Posting Komentar